Jumat, 30 Desember 2011

"Kontrasepsi"

"Semua metode "kontrasepsi" memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, Tetapi satu-satunya  metode yang mampu menggabungkan efek-efek yang diinginkan seperti efek "kontrasepsi" maupun efek pengaturan hormon yang dapat meningkatkan kualitas kulit wajah, hanyalah produk oral "kontrasepsi" (atau lebih populer disebut sebagai pil KB) tertentu.


"Kontrasepsi" adalah usaha untuk mencegah terjadinya kehamilan yang bersifat sementara (menunda/menjarangkan) ataupun permanen (tidak ingin hamil lagi). Beberapa "kontrasepsi" termasuk:

"Kontrasepsi"  non-hormonal:
1. Teknik: Senggama terputus, sistem kalender, menyusui (prolonged lactation).
2. Mekanik: Kondom, spermatisida, vaginal diafragma, dan spiral/IUD (Intra Uterine Device).
3. Sterilisasi: Vasektomi, tubektomi.

"Kontrasepsi"  hormonal:
1. Pil.
2. Suntik.
3. Susuk.
4. Spiral berhormon.
5. Koyo.

"Musik Menjelang Tidur"

"Coba putar "musik" nan merdu menjelang "tidur", pasti anda akan segera terlelap dengan alunan "musik" sebagai buaian nina bobo anda."


Apabila anda sedang butuh "tidur" nyenyak, coba putar alunan lagu bernada lembut menenangkan. Menurut Leesa Sklover Filgate, Ph.D, "musik" terapis sekaligus psikolog di The Canyon Ranch Health Resort di Lenox, Massachusetts, "Saat istirahat, jantung anda berdetak rata-rata 60-80 detak permenit. Jadi agar dapat betul-betul rileks, pilih "musik" dengan tempo sesuai detak jantung anda saat itu." Tidak perlu mencari lagu dengan melodi dan lirik rumit. Karena otak anda juga perlu istirahat. Jadi pasang saja "musik" instrumentalia seperti flute dan piano solo. Atau, "musik" berisi bebunyian alam seperti Ocean Sounds boleh juga dicoba. 

(Sumber: Majalah Cosmopolitan, edisi November 2002). 

Selamat mencoba, semoga anda bisa "tidur" nyenyak dan mimpi indah..........................

"Kulit Cantik Stres Hilang"

"Supaya "kulit" anda halus mulus, memakai pelembab sesudah mandi menjadi suatu keharusan. Pakailah pelembab dengan cara yang menyenangkan."


Penelitian di University of Miami's Touch Research Institute mengatakan, pijatan dari seluruh tubuh akan membuang hormon "stres" seperti cortisol dan norepinephrine. Maka saat memakai pelembab, jangan hanya sekedar dibalurkan saja. Pijat dari setiap inci dari tubuh anda dengan gerakan bervariasi, mulai dari lembut, keras, lurus hingga melingkar. Jangan lupa konsentrasi lebih lama di daerah erogenous seperti dada dan daerah intim lainnya. Niscaya tubuh terasa lebih segar dan nyaman sesudahnya. Silahkan anda coba !

(Sumber: Majalah Cosmopolitan, edisi November 2002). 

"Vanila Dapat Menghaluskan Kulit"

"Vanila" tidak hanya terkenal karena wanginya saja, tetapi ekstrak "vanila" juga dapat me"lembut"kan "kulit" yang kasar."


Ekstrak biji "vanila" juga dapat dipakai untuk exfoliating atau pengelupasan "kulit". Sehingga timbul rasa nyaman di permukaannya. Ekstrak biji "vanila" ini dapat dibuat sendiri. Caranya:

1. Siapkan dua sendok makan beras, satu biji atau satu sendok kecil ekstrak "vanila" dan setengah cangkir natural plain yogurt.

2. Tumbuk beras, campur dengan "vanila" hingga sehalus bedak.

3. Letakkan dalam mangkok, tambahkan 2-3 sendok makan air hangat.

4. Setelah itu langsung usapkan pada "kulit" yang kasar.

5. Biarkan selama lima menit lalu bilas dengan air hangat.
6. Supaya "lembut" dan terjaga kelembabannya, oleskan yogurt ke "kulit", lalu bilas dengan air hangat.
Selamat mencoba, semoga "kulit" kasar anda akan "lembut" kembali.

"Tips Dinamis Bagi Anda Yang Sibuk"

"Bekerja di bidang yang "sibuk", seharusnya tidak membuat kita lupa menikmati hidup. Ada beberapa tips yang dapat diterapkan, sehingga "sibuk" tidak akan mengakibatkan kita stres."


1. Hidup seimbang.
Hidup seimbang adalah kunci sukses. Usahakan membuat prioritas.

2. Jangan lupa soal sosial.
Teman dan keluarga sangat penting. Karena ini merupakan salah satu oase bagi kehidupan.

3. Lakukan olah tubuh.
Se"sibuk" apapun, jangan lupa berolahraga, supaya kita selalu fit.

4. Hindari stres.
Bersikaplah nyaman untuk diri sendiri dan juga bagi lingkungan.

5. Bagi waktu sebaik-baiknya.
Meski pekerjaan menumpuk, waktu masih tersisa untuk kehidupan sosial.

6. Bersedia untuk mendengarkan.
Bersiaplah untuk mendengarkan. Karena suatu hari kita juga butuh untuk didengarkan.

7. Lakukan hobi.
Kerjakan hal-hal yang anda sukai. Hal ini akan membuat pikiran akan jernih kembali. 

"Bawa Bekal Makan Siang"

"Bawa bekal makan siang", ternyata ada segi positif dan negatifnya."


SEGI POSITIF:
1. Hemat uang.
Soalnya, uang yang biasa dikeluarkan untuk "makan siang" dapat disimpan.

2. Bisa lebih menikmati "makan siang".
Sebab "makan"an itu sudah disiapkan sendiri dari rumah dan benar-benar yang diinginkan.

3. Hemat waktu dan tenga.
Anda tidak perlu mengantri, mulai dari memesan sampai membayar "makan"an.

4. Mutu "makan"an jelas.
Cocok kalau berperut sensitif dan tidak bisa "makan" sembarangan.


SEGI NEGATIF:
1. "Makan"an yang dibawa sudah dingin.
Coba bawa tempat "makan" yang dapat menjaga bekal tetap hangat.

2. Pilihan terbatas.
Tidak semua bekal bisa awet saat disimpan agak lama. Hindari bekal ("makan"an) yang terlalu berminyak atau berkuah.

3. Bawaan tambah banyak.
Kalau naik kendaraan umum, pilih tempat "makan" berbentuk lunc bag. Ringkas dan tidak repot.

(Sumber: Majalah Cosmopolitan, edisi Juni 2003). 


"Hemat Kertas"

"Mulailah dari sekarang untuk meng"hemat" "kertas". Selain mengurangi pengeluaran, kita juga ikut aktif melestarikan lingkungan."


Untuk meng"hemat" "kertas", mulailah dengan:

1. Memakai "kertas" secara bolak-balik atau gunakan "kertas" bekas pakai untuk mencetak dokumen yang tidak begitu penting di printer. Simpan "kertas" bersih untuk dokumen penting.

2. Menggunakan sisa brosur yang dicetak di satu sisi untuk mencatat pesan, daftar belanja, dan lainnya. Atau, potong dan jadikan "kertas"  coretan.

3. Menyimpan buku atau majalah di dalam amplop besar dan baru diletakkan di tas saat akan bepergian, supaya halaman buku atau majalah tidak rusak.

4. Tidak membuang amplop yang belum dipakai. tapi perekatnya telah menempel. Angin-anginkan dengan hair dryer atau letakkan di microwave selama satu menit untuk membukanya.

(Sumber: Majalah Cosmopolitan, edisi Juni 2003). 

"Tips Manjur Meraih Beasiswa"

"Sebelum melayangkan formulir "beasiswa", pelajari dulu kunci sukses untuk mendapatkan "beasiswa". Bagi anda yang haus ilmu, tips untuk meraih "beasiswa" ini sangat penting."


Ada delapan tips manjur untuk meraih "beasiswa" :

1. Pastikan anda penuhi semua syarat.
Baca rincian kualifikasi dan petunjuk. Jangan buang waktu melamar "beasiswa" yang tidak sesuai dengan kondisi.

2. Kirim aplikasi lengkap.
Sertakan seluruh dokumen yang diminta dan jangan sertakan berkas yang tidak diminta. Isi semua kolom, atau tulis 'None' jika memang tidak ada jawabannya.

3. Isi formulir dengan rapi.
Usahakan agar formulir anda bersih tanpa cela. Baca ulang setiap kata yang ditulis. Jangan sampai ada salah eja atau salah tata bahasa (terutama untuk bahasa asing).

4. Buat daftar prestasi.
Berikan kepada pemberi rekomendasi sebagai bahan untuk rekomendasi. Buat mereka seolah-olah kenal anda dngan baik.

5. Perhatikan deadline.
Kirimkan semua berkas tepat waktu. Jika ada susulan, beritahukan kepada pihak panitia seleksi. Sebetulnya, tidak banyak pemberi "beasiswa" yang memberi toleransi pada susulan ini,

6. Buat salinannya.
Sebelum dikirim, jangan lupa membuat fotocopy formulir. Apabila karena suatu hal formulir hilang, anda masih memiliki dokumentasinya.

7. Jangan malu bertanya.
Apabila ada yang tidak jelas dengan pertanyaan dalam formulir, jangan ragu untuk menanyakan kepada pihak pemberi "beasiswa". Biasanya mereka akan dengan senang hati membantu.

8. Formulir adalah segalanya.
Formulir pendaftaran adalah gambaran yang mewakili diri anda sebenarnya. Jadi, lakukan yang terbaik untuk diri anda.

(Sumber: Majalah Cosmopolitan, edisi Juli 2003).